Selasa, 28 Januari 2014

Jenis-Jenis Burung elang (Eagle)



 http://www.allinfodir.com/info/wp-content/uploads/2010/05/birdEagle.jpg
Elang  merupakan salah satu dari hewan yang terdapat di seluruh Indonesia.Elang adalah hewan berdarah panas, mempunyai sayap dan tubuh yang diselubungi bulu pelepah. Sebagai burung, elang berkembang biak dengan cara bertelur yang mempunyai cangkang keras di dalam sarang yang dibuatnya. Ia menjaga anaknya sampai mampu terbang.
http://farm2.static.flickr.com/1038/749214221_b83cc0f8a0.jpg?v=0
Elang merupakan hewan pemangsa. Makanan utamanya hewan mamalia kecil seperti tikus, tupai dan ayam. Terdapat sebagian elang yang menangkap ikan sebagai makanan utama mereka. Paruh elang tidak bergigi tetapi mempunyai bengkok yang kuat untuk mengoyak daging mangsa. Burung ini juga mempunyai sepasang kaki yang kuat dan kuku yang tajam untuk mencengkeram mangsa serta daya penglihatan yang tajam untuk memburu mangsa dari jarak jauh.
Elang mempunyai sistem pernafasan yang baik dan mampu untuk membekali jumlah oksigen yang banyak yang diperlukan ketika terbang. Jantung burung elang terdiri dari empat bilik seperti manusia. Bilik atas dikenal sebagai atrium, sementara bilik bawah dikenali sebagai ventrikel.

Macam-macam elang sebagai berikut:

1.Elang Hitam
http://www.blackeagles.co.za/images/480/blackeagles_12.jpg 
Elang Hitam adalah sejenis burung pemangsa dari suku Accipitridae, dan satu-satunya anggota margaIctinaetus. Dinamai demikian yalah karena warna bulunya yang seluruhnya berwarna hitam. Meski ada pula beberapa jenis elang yang lain yang juga berwarna hitam (lihat uraian di bawah).


2.Elang brontok
http://www.dkimages.com/discover/previews/936/85005631.JPG
Elang Brontok adalah sejenis burung pemangsa anggota suku Accipitridae. Dinamai demikian kemungkinan karena warnanya yang berbercak-bercak (pada bentuk yang berwarna terang). Namanya dalam bahasa Inggris adalah Changeable Hawk-eagle karena warnanya yang sangat bervariasi dan berubah-ubah, sedangkan nama ilmiahnya yalah Spizaetus cirrhatus.
Elang brontok berbiak di wilayah yang luas, mulai dari kawasan Asia selatan di India dan Sri Lanka, tepi tenggara Himalaya, terus ke timur dan selatan melintasi Asia Tenggara hingga ke Indonesia dan Filipina.

3.Elang Jawa
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg6SAotMGGotF41PoBLjE8OcoYQLyQnn9fnrNPXlIuOdrZjSWgXE5bTBhHktasl5uLpDdIZVKRLLI1Xxxr28VpBVwNZ8_TH0lfyb5m0pvhidHs9zCHIxZOIxX_dn60WJPfm4xznROsaRCnu/s400/20811488.187_8730CS.jpg

Elang Jawa atau dalam nama ilmiahnya Spizaetus bartelsi adalah salah satu spesies elang berukuran sedang yang endemik di Pulau Jawa. Satwa ini dianggap identik dengan lambang negara Republik Indonesia, yaitu Garuda. Dan sejak 1992, burung ini ditetapkan sebagai maskot satwa langka Indonesia

4.Elang Emas
http://dwrcdc.nr.utah.gov/rsgis2/images/Photos/aquichry.jpg
Elang emas (Aquila chrysaetos) adalah salah satu burung elang yang berada di Belahan Utara. Seperti semua elang, elang ini masuk kedalam famili Accipitridae. Elang ini menyebar di Amerika Utara, Eropa dan Asia. Burung ini memiliki panjang tubuh lebih dari 1 m. Pada kebudayaan populer, burung ini menjadi lambang nasional Mesir, Meksiko dan banyak negara lainnya.

5.Elang ular-bido
http://www.birding.in/images/Birds/rajiv/cs_eagle.jpg

Elang-ular bido adalah sejenis elang besar yang menyebar luas di Asia, mulai dari India di barat, Nepal, Srilanka, terus ke timur hingga Cina, ke selatan melintasi Asia Tenggara, Semenanjung Malaya, kepulauan Sunda Besar, hingga ke Palawan di Filipina. Elang ini merupakan anggota suku Accipitridae.
Sumber : 
http://wandibudiman.blogspot.com/

0 komentar:

Posting Komentar